SELAMAT DATANG DI SHARING INFORMATION KOMPUTER

Sabtu, 26 November 2011

Robohnya Jembatan Gantung Terpanjang RI

Jembatan Kutai Kartanegara resmi dibangun pada 1997 dan dioperasikan sejak 2001. 

 

Nama resminya Jembatan Kutai Kartanegara, tapi banyak orang menyebutnya Jembatan Tenggarong atau Jembatan Mahakam 2. Jembatan yang melintasi Sungai Mahakam di Kalimantan Timur itu runtuh pk. 16.30 WITA, Sabtu, 26 November 2011, di tengah ramainya arus lalu lintas.

Berdasarkan data yang dihimpun Teman- teman, jembatan ini mulai dibangun pada 1997 dan selesai pada 2001. Jembatan menghubungkan Kecamatan Tenggarong dengan Kecamatan Tenggarong Seberang di Kabupaten Kutai Kartanegara.

Laman Wikipedia merinci jembatan ini melintas di atas Sungai Mahakam dan merupakan jembatan gantung terpanjang di Indonesia. Bentang bebasnya, atau area yang tergantung tanpa penyangga mencapai 270 meter, sedangkan total panjang jembatan mencapai 710 meter.

Namun, laman resmi Kutai Kartanegara menyebut panjang jembatan ini hanya 580 meter yang dibangun menyerupai Golden Gate di San Fransisco, AS.

Bila melewati jembatan ini, ada pemandangan menarik yang dapat disaksikan, yaitu hamparan pulau kecil, yaitu Pulau Kumala. Pulau ini telah disulap menjadi kawasan wisata rekreasi yang banyak diminati masyarakat. Bahkan, menurut pemerintah setempat, kawasan ini merupakan tempat rekreasi keluarga yang hampir mirip dengan Taman Impian Jaya Ancol di Jakarta.

Di kawasan jembatan ini juga terdapat Jam Bentong yang merupakan sebuah tugu dan taman-taman yang terlihat dari atas jembatan. Di dekat jembatan juga dibangun sarana olahraga panjat dinding. Kawasan ini setiap sore selalu dipenuhi pengunjung yang ingin menikmati keindahan jembatan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar